A BOX POETRY.
SEBUAH KOTAK
Puisi Oleh Haiku Aki
Siapa
Mengapa
Tersendiri
Teratapi
Sayu
Layu
Lemah
Gundah
Gambarmu dalam ingatku
Sahabatku jantung hatiku
Hariku tawaku ceritaku ceriaku
Kamu kesepian berantakan
Latar belakangmu keseharianmu
Semua orang memiliki kesimpulan
Miliki pilihan
Pilih menjauh
Takut tertular
Jahat..
Pilih tak tau Namun kasar
Pilih tak rasakan Namun menghajar
Kau tak punya pilihan
Menyendiri adalah kehidupan
Menangis adalah kesempatan
Bayanganmu adalah teman
Saat ku muak
Yang kulihat dampak
Ku tanya dalam diam
Ada apa gerangan
Kenapa terlalu menderita
Ingin ku beri kebahagiaan
Walau sebesar debu
Ku harap sedihmu pergi
Ku harap rundungmu melayang
Kau dekap dalam tangismu
Kau curahkan dalam senyuman
Kau tinggalkan kenangan
Sedetik itu
Sebuah kotak
Kabarmu datang
Ragaku hilang
Jiwamu terbang
Semua hitam
Kenapa
Bukankah kita berjanji
Saling menjaga
Tapi kau ingkar
Kau pergi dalam ratapmu
Kau buat semua menyesal
Semua bilang selamat tinggal
Ku telah gagal
Comments
Post a Comment